Menjadi Sutradara :)

5:53 PM

Tadi malem gue dateng ke acara Marathon Premiere yaitu sebuah acara perdana pemutara film-film Broadcasting Angkatan 2008 di kampus gue. Di acara itu ga cuma nontonin film2 aja, tapi ada juga seminar dari Dienan Silmy tentang dunia perfilman. Buat yang ga tau Dienan Silmy, dia itu pernah menjadi Asisten Sutradara di film Tendangan Dari Langit, yang di sutradarai oleh Hanung Bramantyo. Oh God, kapan gue bisa kayak gitu hehe.

Banyak materi yang diulas, salah satunya tentang pengalaman Dienan Silmy sebelum terjun ke dunia Film. Dia 2 tahun yang lalu hanya sebagai supir atau pembantu umum. Dan malah pernah kerjaannya sebagai tukang ngasih minum Hanung Bramantyo. Tapi berkat keseriusannya, dia akhirnya bisa menjadi sekarang.
Sebenernya banyak banget yang gue dapet dari seminar tadi malem. But this is the worthy thing :
"Sebagai sutradara, film itu tidak memandang seberapa bagus tampilan yang ada, tapi bagaimana caranya agar pesan yang ingin kita berikan itu sampai kepada para penonton."
Pencerahan buat gue hehe
Buat yang mau liat salah satu film pendek Dienan Silmy, judulnya "Aneurisma Serebral" ini linknya
http://vimeo.com/21920358 soalnya di youtube kayaknya ga ada.
Just watch it, you'll be amazed. :)

You Might Also Like

3 comments

  1. Yah berkat kemampuannya mengolah kata dan menjilat atasan #ups

    ReplyDelete
  2. setuju sama pendapat diatas...

    Ia bisa menjadi sosok yang sangat baik tapi Ia juga memanfaatkan kebaikanmu untuk menjatuhkanmu. hati2 aja..

    ReplyDelete
  3. Kayaknya kenal sih sama yang dibahas.. Hhhm.. Sepertinya sama, sepakat sama 2 komentar di atas. Dia adalah marketing yang baik. Ya, marketing dan pengolah kata.

    ReplyDelete